Waktu Untung Besar Usaha Rumah Pemotongan Ayam, Terutama Hari Raya

Usaha Rumah Pemotongan Ayam memang tidak tiap hari mendapatkan pelanggan yang banyak, biasanya hanya menerima pemotongan untuk rumah industri kecil saja.

Karena ayam selalu menjadi salah satu menu wajib diberbagai acara, tentunya ada momen-momen tertentu yang membuat rumah pemotongan ayam mendapatkan pelanggan yang membludak.

Momen Keuntungan Besar untuk Rumah Pemotongan Ayam

Banyaknya pelanggan ketika hari-hari tertentu pada dasarnya karena mereka ingin memasak dengan daging ayam jawa yang katanya rasa dagingnya lebih kenyal dan enak daripada daging ayam yang dibeli di pasar.

Waktu Untung Besar Usaha Rumah Pemotongan Ayam

1. Hari Raya

Setiap menjelang hari raya sudah pasti rumah pemotongan ayam akan ramai pelanggan. Banyaknya orang yang mau memotongkan ayam tidak lain karena opor ayam harus spesial menggunakan ayam jawa.

Selain itu orang-orang selalu sibuk mempersiapkan kebersihan dan kerapian rumah untuk menyambut sanak saudara sehingga akan terlalu ribet jika memotong dan membersihkan ayam sendiri dengan cara manual.

2. Musim Nikah

Sudah paham kan kalau di Indonesia ada bulan-bulan tertentu dimana banyak orang yang mengadakan acara pernikahan atau sejenisnya. Tidak mungkin menyembelih ayam dengan jumlah banyak secara tradisional.

Rumah pemotongan ayam sudah pasti menjadi pilihan terbaik dimana cepat dan tidak ribet, membayar sudah pasti, daripada repot-repot membersihkan ayam dalam jumlah banyak kan ya.

3. Musim Mudik

Lebaran dan musim mudik selalu terjadi bersamaan, tapi ada juga hari-hari dimana tanggal merah 2 hari berturut-turut kemudian ditambah hari minggu.

Pada rentetan libur panjang seperti itu juga bisa terjadi momen mudik, walaupun skalanya tidak sebesar waktu lebaran.

4. Liburan sekolah

Ketika libur sekolah, jadwal yang selalu menjadi prioritas tentunya berlibur dan wisata bersama keluarga.

Setelah liburan mau repot-repot menyembelih dan membersihkan sendiri ? Pasti Malas karena ribetnya bukan ?

Rumah potong ayam bisa membantu untuk mempermudah pengolahan ayam hidup menjadi potongan siap masak, lagipula dagingnya bisa lebih segar karena tidak terpaut jauh dari waktu pemotongan.

5. Hari Besar Agama

Indonesia yang mempunyai masyarakat dengan banyak kepercayaan sudah jelas akan ada hari libur tertentu untuk memperingati hari khusus kepercayaan dari setiap agama yang ada.

Pas momen tersebut pemotongan daging ayam sebagai bahan lauk utama sudah pasti mendapatkan banyak pesanan, bisa jadi mulai H-2 sampai H+2.

Penutup

Itulah hari-hari tertentu dimana Rumah Pemotongan ayam mendapatkan pelanggan dan keuntungan lebih dari pada hari biasa. Melihat tidak banyak rumah potong ayam tentunya bisnis ini bisa awet.

Minim saingan bukan berarti bisnis ini sulit, kemungkinan besar juga susahnya mencari sumberdaya manusia yang berpengalaman mengurusi ayam hidup menjadi potongan siap masak.