Pilihan Makanan dan Minuman Terbaik Untuk Dikonsumsi Setelah Berolahraga

Ragam makanan atau minuman yang baik untuk dikonsumsi setelah berolahraga harus dilihat dari sisi kandungan nutrisinya karena setelah tubuh lelah berolahraga haruslah mendapatkan nutrisi yang tepat seperti protein dan karbohidrat dan terutama cairan elektrolit.

Setelah olahraga tubuh membutuhkan protein untuk memulihkan otot setelah dan karbohidrat dibutuhkan untuk menggantikan energi yang sudah digunakan tadi, berikutnya elektrolit yang ada di dalam tubuh akan hilang banyak karena itu meminum minuman yang memiliki kandungan elektrolit penting banget.

Sebagai pertimbangan mana makanan dan minuman yang baik dikonsumsi setelah berolahraga dan untuk pemulihan tubuh harus menghindari makanan berlemak atau banyak mengandung minyak.

Prioritas utama harus banyak mengkonsumsi makanan dengan protein dan karbohidrat sehingga tubuh tidak akan merasa lemas dalam waktu yang lama, nah kalau bingung mau makan atau minum apa coba cek pada daftar berikut ini.

Makanan dan Minuman yang Baik Dikonsumsi Setelah Berolahraga

Makanan dan Minuman yang Baik Dikonsumsi Setelah Berolahraga

1. Susu Cokelat

Setelah olahraga enaknya minum minuman yang manis dan segar, karena itu susu cokelat menjadi salah satu rekomendasi dan ternyata sangat banyak digemari oleh penggiat olahraga angkat beban ataupun para atlet lain.

Alasannya tentu saja karena rasanya yang enak di sisi lain susu coklat juga mempunyai banyak manfat dengan kandungan tinggi protein, kalsium, serta karbohidrat yang sangat bagus untuk proses pemulihan, relaksasi dan perkembangan otot jadi rasa letih akan cepat hilang.

Meminum susu cokelat setelah olahraga memang sangat disarankan apalagi jika dicampur bahan bervitamin lainnya seperti dicambur pisang atau buah-buahan yang segar atau madu menggunakan blender.

2. Air Kelapa

Paling direkomendasikan berikutnya yaitu air kelapa karena kandungan airnya yang sangat kaya akan elektrolit dan antioksidan sehingga bisa cepat menggantikan elektrolit yang hilang.

Apalagi hasil dari sebuah penelitian yang menyebutkan bahwa air kelapa memiliki kandungan potasium lima kali lebih banyak dibandingkan dengan minuman olahraga pada umumnya, potasium sendiri yaitu elektrolit penting yang hilang dalam keringat yang membantu penyimpanan karbohidrat untuk energi. Nah, karenanya air kelapa bisa menjadi minuman pemulihan alami yang sangat baik dan alami.

3. Jus Jeruk

Yang segar-segar berikutnya ada jus jeruk yang sangat baik untuk menggantikan vitamin dan mineral yang hilang saat olahraga intens dengan gula alaminya (jangan banyak pakai gula tambahan) sangat cukup untuk menggantikan gula yang hilang ketika digunakan untuk olahraga.

Jus jeruk ternyata juga mengandung karbohidrat dan potasium sehingga membuatnya sangat cocok untuk dikonsumsi setelah olahraga apalagi karena kandungan vitamin C yang tinggi menjadi sebuah antioksidan yang kuat.

4. Air Putih

Asupan cairan terbaik tentunya air putih yang cocok dikonsumsi setelah berolahraga karnea aman dan sehat serta fungsinya sebagai pengganti cairan tubuh dan juga asupan air yang banyak bisa untuk membantu kamu menjaga energi serta massa otot.

5. Oatmeal

Berikutnya yaitu oatmeal yang merupakan makanan olahan berbahan biji-bijian dan memiliki khasiat amat banyak, pada tiap setengah mangkuk oatmeal memiliki kandungan 27 gram karbohidrat, 5 gram protein serta 4 gram fiber.

Paling penting dari semuanya yaitu oatmeal juga mengandung beta-glucan yang telah terbukti menurunkan kadar kolesterol karenanya setelah olahraga dan merasa lapar bisa kok makan oatmeal terlebih dahulu

6. Teh Hijau

Kalau suka dengan teh kamu bisa mengkonsumsi teh hijau atau teh hitam untuk membantu proses oksidasi lemak, proses oksidasi lemak ini merupakan sebuah proses memecah lemak menjadi molekul kecil menjadi energi jadi teh hijau bisa mempercepat pengembalian energi serta ada kandungan antioksidan untuk menjaga kekuatan otot.

Kalau otot terasa nyeri karena gerakan yang sangat berat, bisa kok kamu terapi dengan minum teh hijau agar rasa nyeri tersebut cepat reda.

7. Ikan tuna

Olahan dengan bahan dasar ikan tuna mengandung protein berkualitas tinggi serta Omega-3 nya dapat membantu menurunkan kolesterol jahat dan meningkatkan kolesterol baik.

8. Sandwich

Sandwich yang bahan utamanya dari roti akan sangat bisa untuk mencukupi kebutuhan karbohidrat setelah berolahraga dan juga dengan adanya tambahan sayuran atau daging akan mengoptimalkan kombinasi protein dan karbohidrat, roti yang paling disarankan dari bahan gandum.

10. Jus Ceri

Jus ceri juga bisa dan cocok dikonsumsi setelah berolahraga meskipun jarang kita temukan pada kedai jus, kalau misalnya ada bolehlah menjadi alternatif minuman jus buah lainnya.

Perlu kamu tau pada buah ceri kaya akan antioksidan yang berfungsi mengurangi inflamasi atau peradangan dan dan bagus untuk pemulihan fungsi otot, ada penelitian yang menyebutkan bahwa mengonsumsi jus ceri sebelum dan sesudah olahraga bisa lebih mempercepat pemulihan otot.

11. Smoothies

Tau apa itu Smoothies ? Yap makanan yang terdiri dari campuran buah-buahan dengan yoghurt ini ternyata sangat mampu mencukupi kebutuhan protein serta karbohidrat apalagi jika kamu menambahkan sayuran atau kacang-kacangan ke dalamnya.

12. Kacang Edamame

Kacang Edamame secara umum memiliki warna hijau dan termasuk salah satu bahan makanan sehat terbaik karena mengandung protein berkualitas tinggi dan juga karbohidrat sehingga bisa dengan cepat memulihkan kembali energi olahraga serta kandungan isoflavon di dalamnya dapat menurunkan risiko osteoporosis.

13. Yoghurt

Nah kalau ini paling enak menurut Mas Topik yanitu yoghurt yang juga dapat memberikan sejumlah protein penting untuk proses pemulihan kondisi tubuh, kalau bosan dengan varian rasanya bisa kon menambahkan buah-buahan ke dalamnya agar lebih terasa segar dan asupan vitamin bisa menjadi lebih lengkap.

Penutup Makanan dan Minuman Cocok Dikonsumsi Setelah Berolahraga

Setelah berolahraga pastinya kita akan merasa lelah letih dan tidak jarang terasa nyeri di beberapa bagian otot, karena itu kamu butuh dan disarankan untuk mengonsumsi makanan atau minuman sehat diatas agar pemulihannya lebih cepat, perlu di ingat hindari dan lebih baik tinggalkan makanan-makanan berminyak.