Cara Agar Blog Tidak di AGC Penting Cantumkan Nama Situs Di Artikel

Cara agar blog tidak di AGC (Auto Generate Content) memang belum pasti berhasil, hanya saja dengan begitu akan lebih memudahkan untuk cek blog kita di AGC atau tidak.

Sudah tau kan apa itu blog AGC ? Yes, Blog AGC adalah blog yang dibuat dengan berisikan konten otomatis curian dari blog lain.

Penjelasan Blog AGC (Auto Generate Content)

Cara Agar Blog Tidak di AGC

Ada banyak cara yang dapat digunakan untuk membuat blog AGC, tapi pada dasarnya sumber yang digunakan untuk mendapatkan artikelnya sama yaitu umpan blog atau RSS Feeds (Rich Site Summary atau Really Simple Syndication) dari blog.

Format artikel yang tercopy sama persis dengan artikel ori kita, hanya saja ada tool AGC (Auto Generate Content) yang sudah ada spinnernya sekaligus.

Pastinya dengan menggunakan spiner akan ada kata tertentu yang terganti dengan sinonimnya kecuali kata-kata yang unik.

Cara Agar Blog Tidak di AGC (Auto Generate Content) oleh blogger hitam lainnya tentunya dengan membatasi feed blog tersebut.
Tapi ternyata setelah dibatasi pun masih ada juga blog yang terkena AGC terutama blog yang menggunakan platform blogger.

Lantas bagaimana agar blog dari blogger aman dari AGC ? jawabanya hampir semua blog yang menggunakan platform blogger masih ada kemungkinan bisa terkena AGC.

Tapi di artikel ini Mas Topik akan ngasih tau tips gimana caranya agar orang yang mau meng-AGC blog kita berpikir 2x dan kemudian memutuskan untuk tidak jadi melakukannya. Jikapun tetap di AGC artinya itu orang termasuk orang yang tidak punya malu.

Cara Agar Blog Tidak di AGC (Auto Generate Content) oleh Blogger Gelap

Mas Topik masih bingung mau ngasih julukan apa kepada tukang AGC, jadi ya Mas Topik kasih nama Blogger Gelap saja :D Apa ya yang dikejar itu cuma uang aja.

1. Seting Feed Blog menjadi Singkat

Mengubah ijin feed blog menjadi singkat sudah banyak dijelaskan oleh blogger-blogger lain yang memang cara ini menjadi metode pertama untuk dilakukan.
  1. Buka Blogger
  2. Klik Setelan
  3. Klik Lainnya
  4. Klik Izinkan Feed Blog ? dan ubah menjadi Singkat
Dengan cara ini diharapkan artikel yang muncul pada feed dibatasi hanya beberapa karakter saja, sehingga artikel feed yang singkat itu menjadi tidak layak untuk sebuah blog

2. Optimasi Umpan Terpisah Feed Burner

Optimasi Feed Burner juga pada dasarnya sama dengan metode nomor 1, bedanya dengan menggunakan Google Feed Burner kita berusaha membatasi jalan umpan blog menjadi 1 pintu saja.

Buka Google Fedd Burner dan buat akun, serta masukkan nama blog yang akan di seting feed nya
Setelah selesai membuat akun, Pilih Optimize pada navigasi dan klik Summary Burner pada sidebar kiri paling bawah

Anda dapat mengubah jumlah karakter yang akan ditampilkan, nilai standarnya 200 karakter, tidak diubah juga sudah cukup, kemudian klik save sampai muncul status active.

Dengan cara Seting 1.Feed Blog menjadi Singkat dan 2.Optimasi Umpan Terpisah Feed Burner seharusnya blog kemungkinan besar sudah aman dari mangsa Autoblog AGC (Auto Generate Content).

3. Pastikan ada Nama Situsmu di Artikel

Contohnya pada artikel ini, di awal paragraf, awal kata ada tertulis Hariantrendingtopik.com. Jangan dikira itu hanya pajangan saja.

Cara kerja blog AGC kan mengambil semua karakter dan kata di blog kita, kemudian jika sudah menggunakan spinner pasti akan mengganti kata yang memiliki sinonim.

Sedangkan nama domain blog bisa dipastikan unik dan tidak ada sinonimnya, jika blog terkena ACG dengan metode apapun pasti nama blog akan ikut serta tercopy.

Jika hal ini terjadi seharusnya orang yang melakukan AGC akan berpikir 2x jika ada nama situs orang di artikelnya, kalau tetap saja di ACG dan sudah jelas ada nama blog anda, tinggal dilaporkan DMCA saja kan. Kelebihan cara ini artikel blog anda lebih mudah dilacak dan dikenali.

4. Buat Inisial Blog dan Sertakan dalam Artikel

Cara ke 4 ini sama dengan cara ke 3, hanya saja jika cara ke 3 mudah di edit dengan menghilangkan kata di awal paragraf, membuat inisial blog dan menyebarkan di seluruh artikel akan lebih susah untuk mengeditnya apalagi blog AGC yang full Auto-auto an.

Maksudnya inisial blog adalah nama panggilan anda sebagai admin, kalau nama blog anda sudah sesuai dengan nama inisial admin yang tinggal menggunakannya saja di dalam artikel.

Misalnya pada artikel ini anda dapat mencari berapa jumlah admin menyertakan nama "Mas Topik" sebagai admin blog hariantrendingtopik.com.

Kalaupun terparahnya sampai terkena blog copy paste, Mas Topik pikir tidak mungkin orang mau susah susah copas dan mencari kata-kata inisial dari admin blog.

Jadi dengan menggunakan cara ke 4 ini harapannya artikel anda ketika akan menjadi target AGC, dan orangnya membaca salah satu artikel, paling tidak mereka merasa malas duluan karena ada karakter anda disana.

Apa yang Harus di Lakukan jika Blog terkena AGC

Sederhana saja, jika blog sudah dipastikan terkena AGC dan sudah dipastikan juga itu memang artikel anda, tinggal laporkan saja ke Google DMCA karena itu sudah menjadi pilihan pertama yang bisa dilakukan.

Ke dua jangan dimasukkan ke hati, di dunia nyata kerjaan pun banyak saingan juga banyak yang melakukan hal tidak jujur.

Di internet juga sama saja. Karakter orang seperti mereka sama saja, orang-orang yang tidak menghargai proses belajar.

Terus saja membuat konten artikel seperti biasa, buat agar artikel anda sesuai degan karakter yang anda miliki.

Algoritma Google semakin lama akan menjadi semakin baik, sekarang saja sudah mulai dapat membedakan mana blog copy dan mana blog sumber copy nya.