Begini Cara Meredakan dan Mengobati Hidung Tersumbat

Bagaimana Cara meredakan dan mengobati hidung tersumbat yang benar seharusnya dilakukan ketika kondisi kongesti hidung terjadi penumpukan lendir karena berbagai faktor penyebabnya. Tentu meredakan kondisi seperti ini penting untuk kita lakukan karena rasanya memang sangat tidak nyaman.

Jadi karena hal itu paling tidak kita harus tau cara melegakan hidung tersumbat meskipun hanya garis besarnya saja, bisa kok menggunakan bahan alami, bisa juga terapi dan konsumsi makanan tertentu yang membuat kondisi tersumbat menjadi lebih ringan.

Mas Topik ingin membagikan cara melegakan hidung tersumbat yang aman, tetapi jangan dilakukan terus menerus jika kondisi tersumbat tidak mengalami perubahan, kalau hanya karena lendir bisa menggunakan cara ini, tetapi jika tersumbat karena adanya kelainan jelas harus mendapatkan penangan medis secara berkala.

Cara Melegakan dan Meredakan Hidung Tersumbat

Cara Melegakan dan Meredakan Hidung Tersumbat

1. Menghirup Uap

Pertama kamu bisa menghirup uap dari air hangat yang bisa membantu melegakan hidung tersumbat karena uap dengan suhu hangat akan melonggarkan kekentalan lendir yang menyumbat. Uap air ini bisa menggunakan tambahan bahan tertentu yang bisa melegakan hidung dengan lebih baik misalnya aroma khas thyme dan mint atau aroma-aroma terapi lainnya.

Cara membuatnya mudah saja kamu hanya butuh memasukkan beberapa sendok teh thyme kering atau pepermin kedalam mangkuk dan diseduh dengan air panas kemudian hirup uap tersebut pelan-pelan sampai dirasa kondisi tersumbat membaik.s

2. Makan Makanan Berkuah Hangat Pedas

Kalau suka pedas cobalah makan makanan yang berkuah, hangat dan pedas yang bisa mencairkan lendir penyumbat, kalau tidak suka dengan makanan pedas, sup atau bubur yang hangat juga oke.

Posisikan badan agak membungkuk ke depan ketika makan sup hangat agar lendir ingus mudah keluar ketika sudah mencair, lagipula makananyang berkuah hangat jugabisa memberikan efek positif agar badan bisa rileks.

3. Jangan Lupa Banyak Minum Hangat

Mungkin kalau makan terasa tenggorokan tidak enak, minum hangat juga bisa membuat lendir di hidung menjadi lebih encer dan mudah keluar. Minuman yang paling disarankan ketika hidung tersumbat yaitu teh madu jahe, kombinasi ketika bahan ini bisa melegakan hidung dan tenggorokan serta memudahkan lendir untuk keluar.

Selain itu juga bisa jika minum teh hangat, teh lemon hangat, jahe hangat, atau mint tea hangat dan sebagainya dimana bahan bahan tersebut mengandung antiseptik dan dekongestan alami untuk membantu melegakan pernapasan.

4. Gunakan Alat Pelembap Udara

Ketika badan kurang fit dan pernapasan tersumbat bisa juga menggunakan pelembap udara atau humidifier agar kondisi hidung tersumbat bisa membaik, adapun cara ini cukup efektif untun anak-anak dan remaja.

Jadi dengan menghirup udara lembap yang dihasilkan oleh humidifier kita akan mendapat sensasi menenangkan untuk jaringan jaringan yang teriritasi dan pembuluh darah yang membengkak di hidung. Selain itu dengan menggunakan pelembap udara bisa mengurangki ketebalan lendir di sinus dan humidifier juga dapat menyaring udara sehingga udara yang kita hirup menjadi lebih bersih dan segar.

5. Kompres Dahi Hidung Dengan Handuk Hangat

Cara berikutnya yang bisa dilakukan dengan tiduran juga yaitu mengompres bagian dahi dan hidung menggunakan handuk hangat, cara ini bisa membantu melegakan hidung tersumbat dan juga bisa membantu mengurangi rasa sakit kepala dan.

Mengkompres bagian hidung sudah banyak dan lama sekali dilakukan dan efeknya bisa melegakan hidung serta membuat lendir menjadi lebih mudah dikeluarkan kemudian yang tidak kalah penting bisa membuat lebih rileks. Kamu bisa juga menambahkan irisan jahe ke dalam air rebusan yang digunakan mengkompres agar mendapatkan aroma jahe dan bisa meringankan hidung mampet.

6. Lakukan Pijat Hidung

Memijat bagian hidung ketika tersumbat juga cukup efektif untuk melegakan dan merileksasi hidung, melakukan pemijatan pada beberapa bagian hidung bisa meningkatkan sirkulasi darah serta bisa juga membantu meringankan rasa nyeri.

Cara melakukan pijat hidung tidak sulit hanya dengan menggunakan jari telunjuk dan pijatlah pada bagian tepi hidung selam 30 detik kemudian ulangi beberpa kali sampai terasa lebih baik.

7. Minum Teh Herbal

Bicara tentang minuman apa yang cocok dikonsumsi ketika hidung tersumbat tentusaja Teh herbal menjadi rekomendasi utama karena kandungannya bisa membantu melegakan hidung tersumbat karena terbuatdari jahe, chamomile dan campuran lemon.

Seperti yang kita tau kalau bahan bahan ini sangat baik dalam meningkatkan daya tahan tubuh apalagi bisa membantu melegakan saluran pernapasan dan karena itu cocok untuk diminum ketika terserang pilek dan flu.

8. Konsumsi Cuka Apel

Banyak yang mengatakan kalau cuka apel kaya akan khasiat mulai dari melegakan hidung tersumbat hingga bagus untuk mencegah batuk dan pilek serta ampuh untuk mengencerkan lendir.

Tetapi ada hal yang harus kamu perhatikan yaitu porsinya jangan berlebihan dan jangan kurang agar bisa memengaruhi proses pemulihan pilek dengan maksimal, didalam cuka sari apel terdapat banyak mineral penting seperti kalium, kalsium, magnesium hingga fosfor dimana bisa membantu mengatur fungsi tubuh dengan lebih baik.

9. Berkumur Kumur Dengan Air Garam

Banyak juga penelitian medis yang menyebutkan bahwa garam menjadi salah satu obat alami pilek yang bisa dilakukan dengan berkumur-kumur karena air garam mengandung antibakteri yang ampuh mencairkan lendir di hidung dan tenggorokan, caranya campurkan saja setengah sendok garam pada satu gelas air air hangat dan gunakan untuk berkumur kemudian buang.

10. Gunakan Semprotan Hidung

Melegakan hidung tersumbat juga bisa menggunakan semprotan hidung karena kandungan garamnya sangat efektif membunuh bakteri, tetapi jangan dilakukan ini terlalu sering karena dapat menyebabkan hidung infeksi.

11. Tidur Dengan Posisi Kepala Tinggi

Ketika flu kamu butuh banyak-banyak istirahat, tetapi tidur pun akan terganggu jika hidung tersumbat, maka salah satu cara bisa memposisikan kepala lebih tinggi dengan tambahan bantal agar saluran hidung yang tersumbat karena lendir lebih terbuka.

12. Minyak Kayu Putih

Menghirup aroma minyak kayu putih dan mengoleskannya di sekitar pelipis juga sangat manjur melegakan hidung tersumbat, atau bisa juga dengan cara mencampur semangkuk air panas dengan beberapa tetes minyak kayu putih kemudian hirup uapnya perlahan.

13. Pakai Neti Pot

Penggunaan neti pot banyak direkomendasikan sebagai wadah yang dirancang khusus untuk mengeluarkan lendir dari saluran hidung dan cocok untuk melegakan hidung tersumbat, caranya dengan berdiri dekat wastafel kemudian tempatkan neti pot di satu lubang hidung.

Setelah itu miringkan posisi neti pot sampai air memasuki saluran hidung dan jika air sudah mengalir ke lubang hidung, lendir lendir yang tadi menyumbat akan keluar melalui lubang hidung lainnya, setelah itu lakukan pada sisi sebaliknya dan gunakan air yang steril aau sudah dimasak.

14. Minum Jahe Hangat

Di atas sudah banyak sekali disebutkan kalau jahe bisa membantu melegakan tenggorokan karena memiliki sifat menghangatkan dan antibakteri, paling baik kamu bisa minum jahe hangat dengan mencampurkan madu dan lemon, dimana jahe akan menghilangkan racun berlebihan kemudian madu dan lemonnya membuat rasa jahe lebih bisa dinikmati.

Cara membuatnya tuang air rebusan jahe yang masih panas mendidih ke dalam mangkok dan biarkan selama lima menit setelah itu saring air sampai terkumpul secangkir air jahe hangat dan tambahkan satu sendok makan perasan lemon segar dan madu secukupnyas.

15. Masakan Berbahan Bawang Putih

Tidak sedikit orang yang mengatakan kalau bawang putih mampu menangkal bakteri dan juga bisa melegakan hidung tersumbat, tetapi cara menggunakannya yang cukup tidak mengenakkan. Pilihan satu-satunya digunakan sebagai bahan dapur pada masakan, seperti sup bayam bawang putih dan sebagainya.

16. Minum Cokelat Panas

Paling banyak disukai oleh orang orang yang sedang terserang flu dan hidung tersumbat yaitu minum cokelat panas yang rasanya lezat dan nikmat, cokelat bisa melegakan hidung tersumbat karena adanya kandungan antioksidan serta efek relaksasi.

Itulah beberapa kiat-kiat cara melegakan, meredakan dan mengobati hidung tersumbat dengan bahan alami, tapi harus digarisbawahi jika hidung tersumbat tidak kunjung sembuh apalagi ada kelainan maka, jangan ditunda lagi untuk mendapatkan perawatan dan penanganan dari pihak medis.